Jumat, 05 Januari 2024

Unboxing dan Review Pisau Klinge Rostfrei

Tampilan Kemasan Klinge Rostfrei
Tampilan Kemasan Klinge Rostfrei
Ketika penulis sedang iseng menjelajahi Shopee, eh tiba-tiba muncul pisau super-automatic springer merek Klinge Rosftfrei. Pisau ini adalah pisau idaman penulis ketika masih kecil, karena pilem-pilem ditahun 1980-1990-an para preman maupun penjahat jalanan Amerika banyak menggunakan pisau otomatis seperti ini. Harga pisau ini tidaklah mahal, hanya Rp. 22.000,- saudara-saudara, dan langsung saja penulis pesan dua buah!

Seperti biasa, penulis langsung mencari bahan material besi baja apakah yang dipakai oleh pisau ini, terjawab dibilah pisau, yaitu bahan baja Stainless Steel, kemungkinan sih standar 304. Setelah pisau ini tiba, langsung penulis cek dan buktikan sendiri bagaimana kualitas dari pisau ini. Langsung saja kita ulas pisau ini..


.: BUKA KEMASAN :.

Tampilan Isi Kemasan Klinge Rostfrei
Tampilan Isi Kemasan Klinge Rostfrei
Pisau ini dikemas sangat sederhana untuk menekan biaya penjualan, yaitu: pisau hanya dimasukkan kedalam kotak kardus berwarna merah bergambar pisau dan terdapat tulisan SUPER-AUTOMATICC SPRINGER dan dibagian samping bertuliskan KLINGE ROSTFREI dan Lame inoxydable.

Tampilan Klinge Rostfrei Berukuran 19,8cm
Tampilan Klinge Rostfrei Berukuran 19,8cm

Tampilan Mata Pisau Klinge Rostfrei Berukuran 6,9cm
Tampilan Mata Pisau Klinge Rostfrei Berukuran 6,9cm
Terlihat bahwa pisau ini banyak penulis temukan minyak, kemungkinan besar agar mekanisme keluar masuk pisau tidak macet. Berarti pisau ini harus benar-benar dirawat dengan cara diminyaki, tetapi jangan terlalu berlebihan nantiny pisau ini siap digoreng jadi lauk hehehehehe..

Pisau ini sebagian besar badannya terbuat dari plastik, bukan dari logam lho.. Hanya bilah pisau dan mekanisme keluar masuk pisau yang terbuat dari logam.


.: PENGUJIAN :.

Langsung saja penulis uji secara singkat ketajaman mata pisau dipisau ini, ketika digunakan untuk menyayat selembar kertas dengan lembut dari pangkal mata pisau sampai ke ujung mata pisau, ternyata hanya mampu menyayat kertas sekitar 1mm-an saja! Kalau diberi sedikiit saja tenaga, barulah bisa menyayat kertas sekitar 9mm-an. Berarti pisau ini kurang tajam dan harus dipertajam sendiri, mungkin hal ini untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Penulis juga menguji mekanisme keluar masuk pisau ini dan memang ada sentakan, mungkin dari per yang digunakan.



.: KESIMPULAN :.

Dari pengujian singkat yang telah penulis lakukan, Klinge Rostfrei ini dapat penulis simpulkan bahwa pisau "preman" ini VERY RECOMMENDED untuk dibeli, BAGI mereka yang ingin bernostalgia dengan pisau model seperti ini. Memang harganya sangat murah dan jangan berharap terlalu berlebihan untuk kualitasnya..

Semoga ulasan singkat ini sangat berguna bagi anda sekalian yang sedang mencari pisau "preman" dengan harga yang budget friendly..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar