Rabu, 21 Oktober 2020

Microsoft Windows CE dan Windows Mobile Yang (Mungkin) Terlupakan

Microsoft Windows Embedded CE 6.0
Microsoft Windows Embedded CE 6.0
 
Microsoft Windows Mobile 6 Professional
Microsoft Windows Mobile 6 Professional

Masih ingatkan anda sekalian dengan kedua gambar diatas? Jika pernah setidaknya melihat salah satu dari tampilan diatas, berarti anda pernah "merasakan" kejayaan perusahaan Microsoft ketika mencoba peruntungan membuat sistem operasi untuk ponsel yang kala itu (sekitar 2000-an) ponsel pintar (smartphone) dikuasai oleh Nokia dengan sistem operasi SymbianOS-nya dan Motorola mencoba mengejar ketinggalannya dengan memindahkan Linux ke ponsel pintar.

Kala itu (2000-an) kecanggihan kedua sistem operasi ini hampir berimbang, tetapi kalau dari segi penampilan maupun dalam penggunaan, lebih nyaman menggunakan Microsoft Windows CE maupun Microsoft Windows Mobile dikarenakan hampir mirip dengan menggunakan Microsoft Windows tetapi dalam versi "komputer kecil". Nokia mengambil langkah yang salah, yaitu memproteksi sistem operasinya agar pengguna tidak sembarangan memasang aplikasi di SymbianOS (dengan menggunakan digital certificate maupun signature), tetapi Microsoft tetap tidak melakukan proteksi terhadap sistem operasinya, sehingga pengguna dengan bebasnya memasang aplikasi sesuai keinginan serta saat itu dukungan aplikasi untuk Windows CE maupun Windows Mobile sangat banyak dan bervariasi. Nokia juga sempat mengembangkan Linux bernama Maemo untuk dipakai diperangkat ponsel pintar Nokia N900, tetapi lagi-lagi gagal karena kurang dukungan dari pengembang aplikasi.

Selanjutnya Windows Mobile mendapat penantang baru, yaitu Apple iOS dan Google Android. Apple iOS sangat terkenal dengan proteksinya yang hampir mustahil pengguna dengan mudah memasang aplikasi selain dari AppStore-nya. Sedangkan Google Android memberikan fleksibilitas kepada pengguna untuk memasang aplikasi secara bebas, awalnya ada proteksinya tetapi dapat dimatikan oleh pengguna. Microsoft pun mengambil langkah yang sama dengan Apple, yaitu juga melakukan proteksi pada Windows Mobile terbaru (Windows Phone) dan langkah ini pun menjadi awal bencana bagi Microsoft dimana akhirnya sistem operasi Windows Mobile / Windows Phone ini disuntik mati alias sudah tidak dapat bertahan lagi.

Berita baiknya, Windows CE ini masih banyak digunakan pada perangkat GPS maupun head unit kendaraan mobil dikarenakan fleksibilitas, kemudahan dalam pengembangan aplikasi serta tidak menuntut sumber daya (resources) yang besar, cukup dengan RAM sebesar 128MB saja sudah mampu menjalankan berbagai aplikasi yang dibuat untuknya. Penulis berhasil mengumpulkan emulator Microsoft Windows CE, Microsoft Windows Mobile dan Microsoft Windows Phone 7 yang dapat dipergunakan oleh anda sekalian untuk bernostalgia menjalankan aplikasi Windows CE, Windows Mobile maupun Windows Phone 7 yang masih disimpan oleh anda sekalian. Silahkan anda unduh emulator disini.

Selamat mencoba dan bernostalgia kembali bersama Microsoft Windows CE, Microsoft Windows Mobile dan Microsoft Windows Phone 7..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar