Tampilan Kemasan BOLDë Super Sharpner 4 in 1 |
Penulis secara tidak sengaja beremu dengan asahan besutan BOLDë ini ketika sedang membeli water dispenser untuk sodara. Kemudian penulis langsung mencari dan ketemu dengan harga murah Rp. 79.000,- langsung dari laman web resmi BOLDë ini. Sayang, sistem pengiriman dari laman resmi ini tidak dilengkapi fasilitas tracking maupun konfirmasi pembayaran secara otomatis. Tetapi laman resmi ini tetap dapat diepercaya kok, nyatanya penulis pesan dan sampai ke tangan penulis dengan selamat.. Mari kita ulas pengasah pisau ini..
.: BUKA KEMASAN :.
Tampilan Depan BOLDë Super Sharpner 4 in 1 |
Tampilan Belakang BOLDë Super Sharpner 4 in 1 |
Asahan isau ini dikemas sangat sederhana untuk menekan biaya penjualan, yaitu: asahan pisau hanya dimasukkan kedalam kotak kardus paduan coklat muda dan tua serta ada tulisan BOLDë Super Sharpner 4 in 1. Didalam kemasan juga disertakan lembaran petunjuk penggunaan asahan pisau ini, disertai dengan acuan sudut mengasah untuk beberapa merek pisau terkenal. Jika pisau anda bukan merek terkenal, silahkan saja anda perkirakan sendiri berapa sudut ketajaman mata pisau anda.
Tampilan Asahan Gunting, Pengatur Sudut Asahan dan Macam Asahan BOLDë Super Sharpner 4 in 1 |
Ada tiga macam jenis asahan, yaitu coarse, crude dan fine. Berikut ini penjelasan fungsi ketiga macam asahan tersebut:
- Coarse: Digunakan untuk mengasah mata pisau yang jalurnya sudah tidak rata / kasar (tumpul dan coak), sehingga asahan ini akan menggerus baja dimata pisau untuk membentuk jalur yang rata.
- Crude: Digunakan untuk mengasah mata pisau yang jalurnya tidak rata (tidak terdapat coak) sehingga asahan ini akan menggerus baja dimata pisau tetapi relatif lebih halus dibandingkan coarse.
- Fine: Digunakan untuk mengasah mata pisau yang jalurnya sudah rata tetapi kurang tajam, sehingga asahan ini menggerus bajanya relatif lebih lembut lagi dibandingkan crude.
.: PENGUJIAN :.
Langsung saja penulis uji secara singkat asahan pisau ini, dimana penulis mengasah pisau Klinge Rostfrei yang memang dari awalnya kurang tajam. Penulis mengunakan sudut 20 derajat dikarenakan jenis pisau ini adalah tactical. Awalnya penulis menggunakan asahan coarse untuk membentuk jalur baru, setelah sekian waktu pembentukan jalur selesai, penulis gunakan asahan crude untuk memperhalus jalur tersebut dan terakhir finishing menggunakan asahan fine.
Hasil dari asahan ini ketika penulis rasakan ketajaman mata pisau ini memang meningkat, tetapi ketika digunakan menyayat selembar kertas memang terjadi peningkatan tetapi tidak signifikan. Naaaahh, semua itu akhirnya kembali ke bahan baja yang digunakan oleh pembuat pisau tersebut.
.: KESIMPULAN :.
Dari pengujian singkat yang telah penulis lakukan, asahan pisau BOLDë Super Sharpner 4 in 1 ini dapat penulis simpulkan bahwa asahan ini VERY RECOMMENDED untuk dibeli, karena harganya yang murah dan praktis cara penggunaannya. Masalah hasil ketajaman mata pisau, itu semua kembali ke pemilihan bahan baja yang digunakan oleh produsen pisau tersebut..
Semoga ulasan singkat ini sangat berguna bagi anda sekalian yang sedang mencari asahan pisau dengan harga yang budget friendly..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar